Menginstal Font Microsoft Windows Di Ubuntu

Bagi yang sudah terbiasa menggunakan sistem operasi Windows tentu akan merasa asing ketika menggunakan Linux (ubuntu dan kerabatnya), terutama saat akan membuat sebuah note atau menjalankan aplikasi Office maka bisa dipastikan akan benar-benar merasa asing karena Font yang tersedia ternyata berbeda.

Perbedaan paket font ini sebenarnya hal yang lumrah, dan bukan sebuah persoalan serius. Namun terkadang (bagi yang sudah terbiasa) akan merasa asing jika menggunakan sesuatu yang benar-benar baru.

Ada banyak sekali cara untuk menambahkan atau menginstall font microsoft di ubuntu (Linux), hanya saja dari sekian cara belum ada yang memuaskan. Dan bahkan diantaranya ada yang tidak benar-benar menyediakan font yang diinginkan tetapi menawarkan tambahan font yang mungkin terkesan aneh atau bisa dikatakan belum pernah digunakan sebelumnya.

Font yang familiar digunakan oleh pengguna Windows biasanya adalah seperti Arial, dan Times New Romans. Bagi yang baru pertama kali menggunakan Linux (katakanlan Ubuntu atau kerabatnya) pasti akan merasa benar-benar asing karena font yang biasa digunakan untuk menulis ternyata tidak tersedia. Namun, tidak perlu panik berkelanjutan karena Font tersebut bisa ditambahkan sehingga akan membantu mengurangi rasa asing karena hal baru.

Untuk menambahkan Font Microsoft Pada Linux (Ubuntu) sangatlah mudah, karena hanya perlu menambahkan atau menginstall aplikasi/tambahan dari pihak ketiga yang memang dibuat untuk Linux. Aplikasi/tambahan tersebut biasa dikenal dengan nama ttf-mscorefonts-installer.

Untuk instalasinya sendiri bisa dikatakan sangat mudah, karena hanya perlu menjalankan perintah dibawah ini untuk menginstalnya.
sudo apt-get install ttf-mscorefonts-installer
Atau
sudo apt-get install --reinstall ttf-mscorefonts-installer
Dua perintah diatas cukup familiar bagi pengguna Linux (Ubuntu), dimana perintah pertama digunakan untuk menginstal sedangkan perintah kedua digunakan untuk instalasi ulang jika terdapat error.

Sayangnya, tidak sedikit pengguna yang menemui error saat instalasi ttf-mscorefonts-installer baik menggunakan baris perintah pertama maupun kedua. Geropos sendiri mengalami error ketika menggunakan perintah diatas untuk menginstal ttf-mscorefonts-installer.

Solusi untuk mengatasi error tersebut adalah dengan menggunakan cara yang lain, dan terbukti bisa berjalan dengan baik (tanpa error). Namun mungkin akan berbeda melihat distro yang digunakan (kebetulan Geropos menggunakan distro Elementary OS Loki 64-bit).

Instalasi ttf-mscorefonts-installer
wget http://ftp.de.debian.org/debian/pool/contrib/m/msttcorefonts/ttf-mscorefonts-installer_3.6_all.deb

sudo dpkg -i ttf-mscorefonts-installer_3.6_all.deb
Jalankan perintah diatas satu persatu melalui terminal (CLI), dan tunggu proses instalasi selesai. Setelah proses instalasi selesai, bisa dilihat hasilnya melalui Office atau aplikasi apapun yang mendukung format penulisan.




Berikut Font yang tersedia/ditambahkan setelah menginstall ttf-mscorefonts-installer
  • Andale Mono
  • Arial Black
  • Arial (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Comic Sans MS (Bold)
  • Courier New (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Georgia (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Impact
  • Times New Roman (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Trebuchet (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Verdana (Bold, Italic, Bold Italic)
  • Webdings 

Memang Font yang ditambahkan tidak terlalu banyak, namun setidaknya bisa dikatakan cukup karena sudah terdapat Font yang biasa digunakan.

0 Response to "Menginstal Font Microsoft Windows Di Ubuntu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel